Pemda PPU Siap Bersinergi Wujudkan Keamanan Jelang Idul Fitri 1446 H

PENAJAM PASER UTARA – Wakil Bupati Penajam Paser Utara (PPU), Abdul Waris Muin, menghadiri Rapat Koordinasi (Rakor) Lintas Sektoral dalam rangka kesiapan pengamanan Idul Fitri 1446 Hijrah Tahun 2025 yang berlangsung di Ruang Rapat Rupatama Polres PPU, Senin, (10/03/2025).
Kegiatan ini juga di hadiri Kapolres PPU, AKBP Supriyanto dan jajarannya, berbagai instansi terkait diantaranya perwakilan Kodim, Dinas Perhubungan, Dinas Kesehatan, dan perwakilan sejumlah perusahaan.
Usai kegiatan ini Wakil Bupati PPU, Adul Waris Muin menyampaikan bahwa Pemda PPU siap mendukung dan bersinergi dalam rangka mewujudkan situasi aman dan kondusif khususnya menjelang Idul fitri 1446 H.
” Kami Pemda PPU siap bersinergi dalam rangka mewujudkan keamanan dan kenyamanan di kabupaten PPU khususnya menyambut hari Raya Idul fitri 1446 H,” ucapnya.