Dispora Kaltim Dorong Kemenpora Tingkatkan Perhatian pada Olahraga Daerah
Samarinda – Dispora Kalimantan Timur (Kaltim) berharap Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) di bawah kepemimpinan Dito Ariotedjo memberikan perhatian lebih pada pengembangan olahraga daerah.
Hal ini disampaikan oleh Kabid Peningkatan Prestasi Olahraga Dispora Kaltim, Rasman, saat dijumpai awak media.
“Mas Dito harus fokus terhadap peningkatan kualitas olahraga di daerah. Jadi jangan hanya fokus di pusat, kita harus kembali kepada jati diri bangsa kita,” ujar Rasman.
Menurutnya, olahraga daerah memiliki peran penting dalam membangun kebanggaan nasional dan meningkatkan kualitas SDM olahraga.
Rasman juga menyoroti pentingnya kepekaan pemerintah dalam mendukung pengembangan olahraga daerah, terutama dalam meningkatkan sarana dan prasarana.
“Jadi setidaknya pemerintah punya kepekaan meningkatkan dari sisi fisiknya dan olahraganya,” tambahnya.
Melalui perhatian yang lebih besar, Rasman optimistis olahraga daerah dapat berkembang dan mencetak lebih banyak atlet berprestasi yang mampu mengharumkan nama Indonesia di kancah nasional dan internasional. ADV