Balikpapan Kecamatan Tengah 2

Pasar Rakyat Kampung Blora Hidupkan Semangat Hari Pahlawan


BALIKPAPAN – Warga Kampung Blora di Kelurahan Karang Rejo kembali menunjukkan semangat kebersamaan dengan menggelar Pasar Rakyat Kampung Blora, Sabtu (8/11). Kegiatan ini menjadi bagian dari peringatan Hari Pahlawan dan diikuti oleh warga dari RT 35, 36, 37, dan 38.

Suasana kawasan tampak ramai sejak pagi. Beragam kegiatan tersaji, mulai dari bazar UMKM, senam sehat, penyuluhan kesehatan oleh UPTD Puskesmas Karang Rejo dan Posyandu ILP, hingga seminar parenting yang memberikan wawasan bagi para orang tua.

Keseruan bertambah dengan lomba Ranking Satu bertema kepahlawanan yang diikuti oleh paguyuban RT, Kader Posyandu Lestari, serta pelajar dari tingkat SD hingga SMP. Hiburan juga disuguhkan lewat penampilan kelompok tari Sekar Blora yang menampilkan tarian khas daerah.

Selain kegiatan hiburan dan edukasi, Pasar Rakyat juga menjadi ajang pemberdayaan ekonomi masyarakat. Dalam kesempatan ini, para pelaku UMKM menerima sertifikat halal sebagai bentuk dukungan terhadap peningkatan kualitas produk lokal agar mampu bersaing di pasar yang lebih luas.

Sekretaris Kecamatan Balikpapan Tengah, Netty Musriani, yang turut hadir dalam acara tersebut, menyampaikan apresiasi terhadap semangat warga Karang Rejo yang aktif menghidupkan kegiatan positif di lingkungannya.

“Pasar rakyat ini bukan hanya tentang ekonomi, tapi juga mempererat hubungan sosial dan menumbuhkan kesadaran akan pentingnya hidup sehat serta gotong royong,” kata Netty.

Ia menambahkan, kegiatan ini juga menjadi ruang kolaborasi antara kegiatan masyarakat dan edukasi kesehatan melalui penerapan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS).

Pasar Rakyat Kampung Blora diikuti oleh 24 pelaku UMKM dengan 18 tenant yang menampilkan aneka kuliner khas seperti nasi jagung, urap, botok, asinan buah, dan pisang balur. Produk lokal ini menjadi daya tarik utama bagi pengunjung yang datang tidak hanya dari wilayah Karang Rejo, tetapi juga dari kelurahan sekitar.

Ketua Forum UMKM Kecamatan Balikpapan Tengah, Dyah Retnani, mengungkapkan antusiasme masyarakat yang terus meningkat dari waktu ke waktu.

“Setiap kali digelar, pengunjung selalu ramai. Ini menunjukkan bahwa masyarakat semakin mencintai produk lokal dan ingin berpartisipasi dalam kegiatan sosial seperti ini,” ujarnya.

Kegiatan Pasar Rakyat Kampung Blora kini menjadi agenda rutin warga yang tidak hanya menggerakkan ekonomi, tetapi juga memperkuat semangat kebersamaan dan kepedulian sosial di tengah masyarakat. (Deb)