Balikpapan Kecamatan Tengah 2

Aparatur Balikpapan Tengah Didorong Kuasai Literasi Digital, Kecamatan Gandeng PWI untuk Penguatan Kapasitas Publikasi

BALIKPAPAN — Pemerintah Kecamatan Balikpapan Tengah terus mendorong aparatur wilayah agar semakin adaptif dalam mengelola informasi publik di era digital. Upaya tersebut diwujudkan melalui rapat koordinasi bersama Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kota Balikpapan, Rabu (26/11/2025).

Camat Balikpapan Tengah, Ariefah, mengatakan bahwa penguasaan media sosial dan teknik penyajian informasi yang benar menjadi kebutuhan penting bagi aparatur saat ini. Selain untuk meningkatkan transparansi, kemampuan ini dinilai dapat mempercepat penyebaran informasi kepada masyarakat.

“Melalui pertemuan ini, kami ingin memperkuat kapasitas aparatur dalam pemanfaatan media digital. Setiap kegiatan dan pelayanan yang telah dilakukan harus dapat tersampaikan dengan baik kepada warga,” ujar Ariefah.

Dalam sesi diskusi, Ketua PWI Balikpapan, Debi, memberikan pembekalan mengenai standar konten jurnalistik, etika pemberitaan, hingga pemilahan konten antara informasi publikasi dan produk jurnalistik resmi. Menurutnya, pemahaman tersebut penting agar informasi pemerintah tidak hanya cepat, tetapi juga benar dan dapat dipercaya.

“Ada tiga organisasi profesi wartawan yang diakui Dewan Pers — PWI, AJI, dan IJTI. Wartawan juga wajib memiliki sertifikat kompetensi untuk menjamin kualitas informasi yang disampaikan,” jelasnya.

Melalui kolaborasi ini, Kecamatan Balikpapan Tengah dan PWI berharap ke depan aparatur lebih terampil dalam membuat konten informasi, memahami prinsip jurnalistik, serta mampu menerapkan tata kelola media sosial yang profesional.

Program ini diproyeksikan menjadi langkah awal peningkatan literasi digital di lingkungan kecamatan, sekaligus memperkuat penyampaian informasi pembangunan dan pelayanan publik yang transparan serta efektif.

(Man)